Benarkah Wanita Juga Bisa Mengalami Mimpi Basah ? Yuk Kita Cari tahu Lebih Jauh Lagi

Mimpi Basah Wanita

Dalam bahasa dokter, fenomena mimpi basah ini sering disebut dengan nama Emisi Nokturnal. Secara umum, mimpi basah ini kerap terjadi pada kaum remaja yang memasuki masa puber. Meski sering terjadi pada kalangan remaja, mimpi basah juga tak jarang dialami oleh orang-orang dewasa. Banyak anggapan bahwa mimpi basah ini hanya terjadi pada kaum pria saja. Tahukah anda ? ternyata kaum wanita juga bisa mengalami mimpi basah lho. Namun, mimpi basah kaum wanita sangat berbeda dengan mimpi basahnya kaum pria. Untuk mengetahui lebih jauh lagi tentang terjadinya mimpi basah pada kaum wanita, mari sama-sama kita simak penjelasannya dibawah ini.

Kaum Wanita Mengalami Mimpi Basah :

Mimpi Basah Wanita

Pada dasarnya, masih minim penelitian mengenai proses terjadinya mimpi basah pada kaum wanita. meski demikian, hal ini bukan karena mimpi basah jarang dialami oleh kaum wanita, melainkan karena mimpi basah pada kaum wanita sangatlah sulit untuk dikenali akan kemunculannya. Berbeda dengan mimpi basah pada kaum pria, dimana bisa diketahui akan kemunculannya. Menurut para peneliti, kaum wanita akan mengeluarkan cairan dari vaginanya saat merasakan rangsangan seksual. Saat tertidur, peredaran darah diarea vaginanya akan lebih deras lagi. Sirkulasi darah inilah yang menyebakan terjadinya ejakulasi pada kaum pria amupun pada kaum wanita. Namun, mimpi basah ini juga bukan disebabkan karena khayalan atau mimpi yang menyangkut seksual saja.

Mampuhkah Kaum Wanita Mencapai Orgasme Dengan Bermimpi Basah ?

Saat kaum pria merasakan orgasme, maka penisnya akan berejakulasi dengan mengeluarkan cairan kental bernama sperma. Sementara pada kaum wanita yang orgasme, maka vaginanya akan mengeluarkan cairan secara alami maupun karena rangsangan seksual. Dengan kata lain, sangat sulit untuk membedakan mengenai cairan yang keluar dari vagina itu, apakah dikarenakan rangsangan seksual ataukah karena mimpi basah saat mereka tertidur. Sebagian besar kaum wanita akan terbangun, ketika mereka sudah mencapai orgasme. Kondisi ini juga sering disebut dengan nama Sleep Garsm, dimana hal ini bukanlah patokkan bagi wanita saat mengalami mimpi basah. Apakah normal jika wanita mengalami mimpi basah ? Menurut hasil survei, 80 % kaum wanita pernah mengalami mimpi basah. Itu artinya, mimpi basah pada kaum wanita adalah hal yang normal.

Demikianlah ulasan mengenai terjadinya mimpi basah pada kaum wanita. semoga ulasan diatas tadi bisa sedikit menambah ilmu pengetahuan kita.

Leave a Reply