Traveling Murah (Booking.com)

Tips Travelling Hemat Kemana pun Kamu Liburan

Pada zaman sekarang travelling sudah merupakan gaya hidup karena dengan travelling kita bisa melepas penat setelah menjalani berbagai aktivitas sibuk. Di Indonesia sendiri, travelling sudah menjadi hal wajib yang dilakukan oleh orang-orang, khususnya anak muda. Mengapa? Karena Indonesia mempunyai sejuta destinasi yang indah-indah sehingga mengundang orang untuk datang dan berekreasi. Kamu tidak perlu ke luar negeri untuk menemukan tempat-tempat bagus karena Indonesia sendiri saat ini sudah menjadi destinasi utama para turis dunia sehingga beruntunglah kita sebagai warga Indonesia karena tidak perlu jauh-jauh untuk pergi liburan ke luar negeri.
Namun, masih banyak orang yang masih mengurungkan niatnya untuk pergi ke tempat-tempat terpencil di Indonesia karena mempertimbangkan biaya yang akan dikeluarkan nanti. Nah, untuk hal yang satu ini Kamu jangan salah, Kamu tetap bisa liburan kok walau punya dana yang terbatas. Lalu bagaimana caranya? Ini dia tips travelling hemat untuk Kamu :

Traveling Murah (Booking.com)
1. Carilah tempat penginapan yang murah
Jika Kamu ingin pergi ke suatu tempat yang bagus, ada baiknya Kamu terlebih dahulu mengecek biaya penginapan di tempat tersebut. Sebelum Kamu memutuskan untuk memilih suatu destinasi liburan, Kamu bisa membandingkan harga semua tempat penginapan di tempat tersebut dengan melihat review atau promo-promo tertentu yang ada di internet. Contohnya promo booking.com yang menawarkan tempat penginapan yang murah di seluruh Indonesia. Jika sudah begitu tentu Kamu bisa mem booking nya terlebih dahulu dan mempersiapkan dana yang cukup sebelum berangkat, apalagi jika Kamu mendapatkan voucher booking.com.

2. Pilih modal transportasi yang terjangkau
Penting bagi Kamu untuk memilah-milah modal transportasi yang ingin Kamu gunakan sebelum berangkat travelling. Pilihlah modal transportasi yang terjangkau, seperti kereta api jika Kamu memilih destinasi liburan di sekitar pulau Jawa. Jika ingin ke luar pulau Jawa, Kamu juga bisa menggunakan pesawat, tapi dengan rajin mencari promo maskapai. Dengan begitu tentu pengeluaran yang tidak perlu bisa Kamu minimalisir.

3. Bawa perlengkapan yang Kamu butuhkan di tempat liburan
Dengan membawa perlengkapan yang pas saat liburan nanti tentu akan membuat pengeluaran Kamu bisa diminimalisir. Dengan perlengkapan yang Kamu bawa, Kamu tidak perlu lagi membeli barang kebutuhan di tempat liburan nanti, dengan begitu Kamu bisa lebih hemat atau mengalokasikan dana tersebut untuk kepentingan yang lain.

Itulah 3 tips travelling yang hemat dan Kamu tidak perlu mengeluarkan biaya yang tidak perlu. Dengan begitu dengan dana yang tidak banyak, Kamu tetap bisa mengunjungi tempat-tempat bagus di Indonesia. Ayo, jangan ragu untuk keliling Indonesia, hidup cuma sekali, jangan sia-siakan!
Promo booking.com juga bisa anda dapatkan melalui website shop.excite.co.id, anda juga berkesempatan mendapatkan voucher belanja gratis, voucher pulsa gratis ataupun produk-produk menarik lainnya hanya dengan melakukan register dan berbelanja online di Excite Shop.


Posted

in

by

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *