Jasa Anti Rayap

Gunakan Cara Ini Sebelum Panggil Jasa Anti Rayap

Rayap menjadi masalah yang hampir setiap rumah hadapai, mau itu rumah yang sudah lama bahkan rumah barupun pasti akan diserang rayap apabla tidak dirawat dengan baik. Solusi termudah menghadapainya adalah dengan menggunakan Jasa Anti Rayap yang sudah banyak dikota-kota besar Indonesia. Namun sebenarnya anda sebenarnya juga bisa membasmi rayap secara mandiri dengan bahan alami.

Rayap memang sangat menjengkelkan, selain bisa menimbulkan bau tak sedap, makhluk kecil ini juga bisa membuat material berbahan kayu menjadi rusak. Sebenarnya ada beberapa cara untuk membasmi rayap, mulai dari menggunakan bahan kimia sampai dengan bahan alami.

Jasa Anti Rayap
Gambar : AntiRayap.co.id

Sebaiknya anda menggunakan bahan alami untuk mengurangi terpapar bahan kimia berbahaya yang bisa menimbulkan resiko kesehatan yang cukup tinggi.

Buat kamu yang punya masalah serupa, yuk kita intip beberapa tips cara membasmi rayap secara alami berikut ini!

  1. Perbanyak Ventilasi

Apabila anda memiliki rumah yang banyak menggunakan perabot bebrbahan dasar kayu, langkah pertama yang harus anda lakukan untuk membasmi atau mengurangi masalah rayap adalah dengan memperbanyak ventilasi agar udara dan sinar matahari bisa masuk dengn porsi yang cukup. Pada dasarnya rayap menyukai ruangan yang lembab dan redup.

Jika perabot rumah anda sudah terlanjur siderang oleh kawanan rayap, ada baiknya anda menjemur perabot itu di bawah sinar matahari langsung, ini berguna agar rayap yang menyerang bisa mati terpapar matahari dan suhu yang panas.

  1. Pasang AC (Air Conditioner)

Seperti yang telah dijelaskan diatas, rayap sangat menyukai daerah yang lembab. Jadi selain suhu yang panas suhu dingin exstream juga bisa membunuhnya (suhu extream untuk rayap berbeda dengan suhu extream untuk manusia). Perpindahan suhu dari panas menjadi dingin juga bisa dengan mudah membunuh rayap. Anda bisa menyetel suhu Ac ke suhu paling dingin, kalo perlu anda bisa pindahkan perabot yang sudah dimakan oleh rayap kedalam ruangan ber ac untuk mebasminya.

  1. Buat Jebakan Kardus

Anda bisa mengumpulkan kardus bekas untuk dijadikan jebakan rayap. Namun sebelum membuat jebakan anda harus tahu dulu dimana sarang fayap dirumah anda berada setelah itu anda tinggal membasahi tumpukan kardus hingga lembab, lalu tempatkan di sekitar sarang rayap berada.

Kardus yang lembab akan mengeluarkan bau yang menyerupai bau perabot dari kayu, hal itu akan memancing rayap untuk mendekatinya. Setelah rayap terkumpul untuk memakan tumpukan kardus itu, anda bisa memindahkannya keluar ruangan untuk dibakar beserta dengan rayap yang terkumpul disana.

  1. Jangan Sampai Ada Genangan

Selain dari dalam rumah, untuk mebasmi atau mencegah rayap menginvasi rumah anda adalah dengan menjaga lingkungan sekitar dari genangan air. Seperti yang sudah diketahui rayap sangat menyukai genangan air yang lembab untuk itu sebaiknya ada selalu membersihkan sudut rumah, seperti halaman atau selokan sekitar anda dari air yang menggenang. Daripada memiliki banyak genangan air, ada baiknya halaman rumahmu memiliki penampung air hujan seperti kolam agar mudah dibersihkan. Bersihkan pula selokan secara rutin, selain sebagai cara membasmi rayap, juga dapat membasmi nyamuk.

  1. Semprotan Sabun

Selain membuat jebakan, anda juga bisa membuat senjata untuk mebasmi rayap, bukan senjata api atau senjata tajam tapi hanya berupa semprotan air sabun. Cara membasmi rayap yang satu ini mudah sekali dilakukan dengan bahan-bahan yang ada di rumah kamu sendiri. Kamu cukup menyediakan botol spray kosong, sabun cair dan air.Caranya campurkan empat sendok makan sabun cair dan segelas air, kocok hingga menyatu. Setelah itu, masukkan larutan sabun tersebut ke dalam botol spray. Semprotkan larutan sabun tersebut pada area yang diserang rayap. Cara membasmi rayap seperti ini bertujuan untuk mengganggu sistem pernapasan rayap, sehingga rayap akan mati dengan sendirinya. Lakukan cara membasmi rayap yang satu ini beberapa kali dalam sehari hingga rayap terbunuh sepenuhnya.

Itulah beberapa tips yang bisa anda gunakan untuk mebasmi rayap dengan menggunakan bahan alami dan bisa anda lakukan sendiri dirumah, semoga artikel ini bisa membantu anda membasmi rayap dirumah.


Posted

in

by

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *