Aksi Fenomenal Quatrick Lewandowski, Dortmund Bantai Real Madrid 4-1 Semi Final Liga Champions 2013 Leg-1

Hasil Borussia Dortmund Vs Real Madrid Semi Final Liga Champions 25 April 2013 – Aksi fenomenal Lewandowski penyerang Dortmund yang mencetak 4 gol kegawang Real Madrid (Quatrick) akan menjadi sejarah manis bagi klubnya Borussia Dortmund  dan akan selalu dikenang sebagai pertandingan bersejarah. Kali ini medianya.com akan membahas aksi fenomenal Robert Lewandowski tadi malam yang sungguh luar biasa seperti dikutip dari Detik.

Quatrick Lewandowski Penyerang Dortmund 2013 Fenomenal
Lewandowski Penyerang Dortmund 2013 Fenomenal Quatrick Ke Gawang Madrid, Kamis 25 April 2013

Kebintangan pemain yang juga menjadi incaran Manchester United, Robert Lewandowski di Signal Iduna Park dalam pertandingan Dortmund Vs Real Madrid Semifinal Liga Champions 2013 tak hanya sampai pada empat gol yang dicetaknya, tetapi juga torehan sejarah yang ditancapkannya di atas Real Madrid.

Menjamu Madrid di Signal Iduna Park, Kamis (25/4/2013) dinihari WIB, Dortmund memimpin lewat gol cepat Lewandowski. Namun, Madrid mampu menyamakan kedudukan di menit-menit akhir paruh pertama melalui kaki Cristiano Ronaldo.

Kemenangan Dortmund ditentukan oleh aksi sensasional Lewandowski di babak kedua. Lewandowski mencetak tiga gol tambahan dan membuat timnya menang dengan skor meyakinkan 4-1.

Seperti dilansir InfoStrada, Lewandowski menjadi pemain pertama yang bisa mencetak hat-trick ke gawang Madrid di kancah Liga Champions. Ya, belum pernah ada pemain lain yang melakukan itu sebelumnya.

Catatan lainnya, bomber asal Polandia itu juga menjadi pemain pertama yang mencetak empat gol dalam satu pertandingan ke gawang Madrid sepanjang sejarah kompetisi di level Eropa.

Jose Mourinho menyebut bahwa timnya tahu jika Lewandowski sebagus itu. Oleh karenanya, dia sudah menyiapkan agenda khusus untuk sang bomber.

Masalahnya, Madrid terbukti gagal melakukannya dan Mourinho tidak malu mengakui bahwa dia kecewa karenanya.

“Kami tahu semuanya soal Lewandowski. Jadi, kami kecewa karena gol-golnya.”

Menurut Klopp, torehan tersebut akan terus dikenang Dortmund. Gol-gol dari Lewandowski bahkan ia jamin akan diputar di museum klub, Borusseum.

“(Penampilan) Ini sudah pasti akan dicatat dalam sejarah. Selalu ada film yang sama di Borusseum. Anda akan segera melihat empat gol Lewa di sana,” katanya di Reuters.

“Itu adalah pertandingan tidak biasa dari tim saya dan gol ketiga tadi benar-benar bernilai setiap sennya dari apa yang dibayarkan stasiun televisi penayang (pertandingan),” lanjut Klopp girang.

 

Statistik Pertandingan Borussia Dortmund Vs Real Madrid 2013

Menurut catatan UEFA, sepanjang pertandingan itu, Dortmund menguasai bola sebanyak 48 persen dan melepaskan delapan tembakan titis dari sepuluh percobaan. Sementara Madrid menciptakan enam peluang emas dari delapan percobaan.

Dortmund (4-2-3-1): 1-Roman Weidenfeller; 26-Lukasz Piszczek (19-Kevin Grosskreutz 83), 4-Neven Subotic, 15-Mats Hummels, 29-Marcel Schmelzer; 6-Sven Bender, 8-Ilkay Guendogan (23-Julian Schieber 90); 16-Jakub Blaszczykowski (5-Sebastian Kehl 82), 10-Mario Goetze, 11-Marco Reus; 9-Robert Lewandowski

Madrid (4-2-3-1): 41-Diego Lopez; 4-Sergio Ramos, 2-Raphael Varane, 3-Pepe, 5-Fabio Coentrao; 6-Sami Khedira, 14-Xabi Alonso (8-Kaka 80); 10-Mesut Oezil, 19-Luka Modric (22-Angel Di Maria 69), 7-Cristiano Ronaldo; 20-Gonzalo Higuain (9-Karim Benzema 69)

Wasit: Bjorn Kuipers

 

 

Comments

Satu tanggapan untuk “Aksi Fenomenal Quatrick Lewandowski, Dortmund Bantai Real Madrid 4-1 Semi Final Liga Champions 2013 Leg-1”

  1. […] Aksi Fenomenal Quatrick Lewandowski, Dortmund Bantai Real Madrid 4-1 Semi Final Liga Champions 2013 … […]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *