Resepsi pernikahan merupakan momen yang terindah dan tak terlupakan bagi seluruh keluarga. Karena momen tersebut saatnya keluarga besar berkumpul dan mengenal keluarga dari pihak pasangan.
Satu hal yang pasti dipikirkan saat merencanakan resepsi pernikahan ialah lokasi atau venue. Banyak sekali pilihan lokasi yang dapat dipilih, mulai dari gedung, taman, lapangan, hingga rumah sendiri sesuai dengan keinginan calon pengantin. Sebagian pengantin memilih melangsungkan acara mereka di rumah sendiri, dengan alasan lebih intim, akrab, dan hemat biaya.
Untuk melangsungkan resepsi pernikahan di rumah, ada beberapa hal penting yang kadang kali terlewatkan. Hmm, apa saja ya? Berikut ulasannya untuk Anda
Merapikan halaman
Rumah Anda memiliki halaman yang cukup luas untuk dijadikan tempat resepsi? Sebaiknya sewalah tukang kebun untuk mengurus halaman rumah Anda. Mintalah sang tukang kebun untuk memangkas rumput, membersihkan halaman, dan juga menanam bunga atau pohon untuk pemanis di hari H. Anda pun dapat berkonsultasi dengan vendor dekorasi untuk membuat halaman menjadi lokasi yang cantik sesuai konsep.
Booking tempat penginapan
Bagi Anda yang memiliki banyak saudara dari luar kota, bersiaplah untuk mencari tempat penginapan terdekat dari rumah. Hitung berapa banyak saudara yang akan hadir menjelang hari H, lalu booking segera tempat penginapannya. Jangan sampai kekurangan atau kelebihan saat memesan kamar, ya.
Menyewa genset
Tidak jarang, lho, ada pemadaman mendadak saat di hari H. Untuk mengantisipasinya, sebaiknya sewalah genset sesuai kebutuhan. Anda dapat menghubungi tempat sewa genset Surabaya untuk menentukan genset dengan kapasitas berapa yang tepat untuk meng-cover kebutuhan listrik saat acara. Walau ada pemadaman, hati tetap tenang, kan?
Membuat partisi
Meskipun rumah Anda terbilang mungil, tetapi harus tetap dibagi menjadi beberapa tempat penting. Bagian yang wajib Anda persiapkan adalah pelaminan, ruang khusus keluarga, ruangan untuk tamu, area katering, dan ruang flow untuk keluar masuknya tamu. Semua harus diperhatikan dengan baik agar tidak menumpuk pada satu bagian dan juga kusut karena flow-nya berantakan.