Harga dan Spesifikasi Suzuki Swift 2013, Mobil Keren dan Sporty Idola Anak Muda

Suzuki Swift 2013 – Suzuki Swift merupakan mobil kesukaan kalangan Remaja di Indonesia hingga Dewasa keluaran Suzuki yang memiliki desain keren simple, kecil dan berdaya tampung sedikit namun memiliki performa yang bertenaga untuk sebuah city car dengan model sporty dan dinamis. Mobil Suzuki Swift ini cocok untuk digunakan oleh kaum muda yang berjiwa bebas dan dinamis.

Suzuki Swift Sporty
Suzuki Swift Sporty

Mobil yang kecil memudahkannya untuk berlenggak lenggok di jalanan yang padat selain itu body yang kecil juga meminimalisir padatnya runag jalan untuk kendaraan di tengah ibukota yang macet sehingga Swift cocok untuk dijadikan pilihan sebagai mobil di kota besar.

 

Versi Terbaru Swift 2013

Mobil Suzuki Swift yang terbaru adalah All New Swift GL dan All New Swift GLX, kedua jenis mobil Suzuki Swift ini mengusung transmisi yang berbeda. Keduanya memiliki sistem tranmisi manual dan otomatis.

Untuk masalah mesin dan sfesifikasi lainnya hampir sama, spesifikasi suzuki swift mengusung mesin tipe K14B, DOHC, VVT, dengan jumlah silinder 4 buah, jumlah katup 16 buah, Piston Displacement 1.372, rasio kompresi 1 : 10.0, Bore x Stroke 73.0 x 82.0, Max. Torque sebesar 130/4.000 nm/rpm, Max. Output ps/rpm 95/6.000. Kapasitas bahan bakar sebesar 42 liter dan jumlah penumpang sebanyak 5 orang.

Untuk segi keselamatan Suzuki Swift di sematkan dengan SRS Airbag dan Side Impact Beam untuk kursi pengemudi dan kursi yang ada di depan. Serta rem ABS (Anti Lock Braking System) yang akan membuat roda lebih mencengkeram kuat saat melakukan pengereman.

Harga Suzuki Swift tipe GL MT dijual dengan harga Rp. 164.000.000, lalu Suzuki GL AT dijual dengan harga Rp. 175.000.000, Suzuki Swift A GX MT 170.500.000, dan Suzuki Swift GX AT Rp. 181.500.000.
Selain kedua model mobil Suzuki Swift diatas masih ada varian model Suzuki Swift lainnya yakni Swift Special Edition. Kedua jenis mobil Suzuki special edition tersebut adalah model sport bernama Suzuki Swift SZ-R serta model standar Suzuki Swift SZ-L.

Kedua jenis mobil special edition ini memiliki perbedaan dengan mobil Suzuki Swift standar di bidang desain yang lebih aerodinamis dan dapur pacu yang mampu memuntahkan tenaga lebih besar dari Swift standar namun begitu Suzuki Swift special edition ini hanya di pasarkan di pasar Inggris belum masuk di pasar Indonesia.

Leave a Reply